Terkini.id, Jeneponto – Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Jeneponto mempersiapkan diri untuk menghadapi Pra Pekan Olahraga Provinsi (Pra Porpov) Sulawesi Selatan yang akan dilaksanakan sekitar bulan Juli 2021.
Persiapan untuk mengikuti Pra Porprov Sulsel. AFK Jeneponto menggelar seleksi pemain di lapangan Futsal SMK Boyong Kelurahan Tonro Kassi Timur, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto 20 hingga 21 Februari 2021.

Seleksi pemain yang dibuka langsung oleh Ketua AFK Jeneponto, Andi Baso Sugiarto yang didampingi Wakil Ketua, Noer Ibrah Ibrahim, Sabtu, 20 Februari 2021 yang diikuti 80 pemain dari berbagai Tim Futsal di Kabupaten Jeneponto.
“Seleksi ini akan kita laksanakan hari ini, 20 sampai 21 Februari 2021, dari 80 pemain yang sudah ikut, akan di kerucutkan menjadi 50 pemain menuju 25 pemain,” kata Andi Baso Sugiarto.
Terkait usia pemain yang ikut seleksi, Andi Baso Sugiarto mengatakan, Usia 21 tahun, terhitung Januari 2000.

“Yang ikut seleksi pemain yang berusia 21 tahun, dan sangat saya apresiasi atas antusias para pemain yang ikut seleksi hari ini, terkait dengan siapa yang akan ikut Pra Porprov kita serahkan sepenuhnya kepada tim pelatih dan pelatih kita merupakan pelatih futsal berlisensi Nasional,” ungkap ABS panggilan akrab Andi Baso Sugiarto.
Pada kesempatan itu, ABS memberikan motivasi para pemain untuk menunjukkan skill, disiplin dan kekompakan serta kepatuhannya.

“Kami harap para pemain tanamkan dalam jiwa dan pikiran bahwa kalian hadir untuk membawa dan membela nama Kabupaten Jeneponto, bukan untuk kepentingan pribadi, bukan untuk kepentingan pribadi Ketua AFK, tapi demi membawa nama baik tanah keliharan kita Butta Turatea,” tutup ABS.